Damkar Boyolali Evakuasi Kucing di Puncak Jati

Katanya kucing itu jago manjat, kenapa bisa terjebak di atas pohon, ya? Banyak, lo, kasusnya. Yang baru-baru ini terjadi di Boyolali. Seekor kucing berhasil dievakuasi oleh petugas Damkar setelah semalaman terjebak di pucuk pohon jati.



Baca juga: Kucing Oren Berhasil Diselamatkan Petugas Damkar

Penulis dan konsultan perilaku kucing, Pam Johnson-Bennett mengatakan, kucing memiliki kebutuhan untuk melihat dari atas. Secara naluriah, kucing, seperti halnya moyangnya, kucing hutan, adalah pemagsa. Sayangnya, kucing yang sudah mengalami domestifikasi tak lagi memiliki keberanian moyangnya. Jadilah membutuhkan bantuan tim Damkar. 

Peristiwa bermula saat si kucing betina lari karena dikejar kucing jantan. Diduga ketakutan, kucing itu memanjat pohon jati hingga ke ujung atas. 

Baca juga: Diare dan Sembelit Bisa Jadi Penyebab Kematian

Sebetulnya kucing tersebut berpemilik, punya warga setempat, Desa Nglembu, Kecamatan Sambinamun, Kabupaten Boyolali. Namun pemiliknya juga tak bisa bantu menurunkannya dari pohon setinggi 15 meter tersebut. Semaleman ia terus mengeong.


Akhirnya pemilik kucing menghubungi kantor BPBD dan Damkar Boyolali. Petugas turun ke lokasi sekitar pukul 10 pagi. Petugas perlu ekstra berhati-hati agar kucing tak bertambah ketakutan dan malah kabur. Butuh waktu setengah jam untuk merayu si kucing, hingga akhirnya berhasil dimasukkan tas dibawa turun. 

No comments